Rekomendasi Tempat Wisata Surabaya – Surabaya mungkin menjadi salah satu kota di Indonesia yang sarat dengan sejarah. Enggak heran, ada banyak tempat wisata Surabaya yang berhubungan dengan sejarah perjuangan pahlawan kemerdekaan di kota yang berjuluk Kota Pahlawan itu.

1. Kampung Arab

Keberagaman Indonesia tercermin dari banyaknya suku dan budaya yang dimiliki. Terdapat beberapa kampung di Surabaya yang dibagi berdasarkan etnisnya, salah satunya adalah Kampung Arab. Kampung ini dihuni oleh penduduknya yang mayoritas berasal dari Arab. Kampung Arab menjadi salah satu kampung yang dijadikan tempat wisata dan mendapat perhatian dari banyak wisatawan. Salah satu alasan utamanya adalah karena bisa dijadikan tujuan wisata religi. Berlokasi Alamat: Jl. Ampel Kejeron I No.4, RT.006/RW.02, Ampel, Kec. Semampir, Kota SBY, Jawa Timur 60151

2. Kelenteng Sanggar Agung

Kelenteng yang lokasinya berada di kawasan Pantai Ria Kenjeran menjadikan Kelenteng Sanggar Agung memiliki daya tarik tersendiri. Di sini berdiri banyak patung-patung seperti Dewi Kwan Im yang merupakan ikon dari kelenteng ini, patung Sha Nan dan Tong Nu serta patung naga yang meliuk. Berlokasi Alamat: Jl. Sukolilo No.100, Sukolilo Baru, Kec. Bulak, Kota SBY, Jawa Timur 60122

3. Museum House of Sampoerna

Surabaya juga dikenal memiliki tempat wisata berupa museum. Salah satunya yang wajib dikunjungi adalah Museum House of Sampoerna. Museum kretek yang beralamat di Taman Sampoerna 6 ini awalnya merupakan tempat pertama produksi rokok Sampoerna. Berlokasi Alamat: Taman Sampoerna No.6, Krembangan Utara, Kec. Pabean Cantian, Kota Surabaya, Jawa Timur 60163

Baca Juga : Tempat Wisata Jogja Paling Populer Yang Wajib Dikunjungi

4. Tugu Pahlawan

Tempat wisata Surabaya yang gak boleh terlewat tentu saja Tugu Pahlawan. Monumen ini merupakan ikon dari Surabaya yang sangat populer. Tugu Pahlawan dikelilingi oleh tanaman hijau yang rindang, cocok untuk tempat bersantai setelah keliling Kota Surabaya. Berlokasi Alamat: Jalan Pahlawan, Alun-alun Contong, Bubutan, Kota Surabaya, Jawa Timur 60174

5. Museum 10 November

Surabaya saat melawan penjajah pada peristiwa 10 November 1945, museum ini adalah tempat yang tepat. Sebab, museum ini merupakan gudangnya dari cerita dan bukti sejarah perjuangan para pahlawan tersebut. Lokasi Alamat: Jalan Pahlawan, Alun-alun Contong, Bubutan, Kota Surabaya, Jawa Timur 60174