Tempat Wisata Indonesia Terkenal – Dari Sabang sampai Merauke, kita bisa dengan mudah menemukan tempat-tempat indah dan memukau. Jangan heran kalau banyak turis wisatawan yang rela berdatangan dari berbagai negara untuk menikmati objek wisata Indonesia yang populer di mancanegara. Berikut adalah Tempat Wisata Indonesia Terkenal znnfr.com
1. Pura Besaklh
Pura Agung Besakih adalah pura terbesar dan termegah di Bali. Pulau ini terletak di Desa Besakih, Kecamatan Rendang, berada di lereng sebelah barat daya Gunung Agung, gunung tertinggi di Bali. Pura Agung Besakih memiliki gaya arsitektur yang mengagumkan khas Bali dan berada di ketinggian 915 kaki di kaki Gunung Agung dengan memukau. Bangunan yang dibangun sejak abad ke-10 Masehi ini menjadi pusat kegiatan spiritual Hindu Dharma di Pulau Dewata.
2. Kepulauan Derawan
Kepulauan Derawan adalah sebuah kepulauan yang berada di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Di kepulauan ini terdapat sejumlah objek wisata bahari menawan, salah satunya Taman Bawah Laut yang diminati wisatawan mancanegara terutama para penyelam kelas dunia. Saat pertama kali menginjakan kaki disini, jangan heran bila Toppers akan disambut dengan hamparan pasir putih yang mempesona. Warna airnya yang sangat jernih juga akan bikin kamu betah untuk berlama-lama di kawasan ini. Panorama alam ini menjadi sajian liburan utama bagi wisatawan dalam berkunjung
3. Taman Nasional Way Kambas
Taman Nasional Way Kambas (TNKW) Lampung ditetapkan sebagai kawasan Taman Warisan ASEAN (ASEAN Heritage Park) yang ke-36, pada tanggal 25 Juli 2016. Artinya, Taman Nasional Way Kambas ini menjadi Taman Warisan ASEAN ke-4 di Indonesia.Terletak di ujung selatan Sumatera atau 110 km dari Bandar Lampung, TNKW merupakan salah satu Taman Nasional pertama dan tertua di Indonesia. Taman Nasional ini menempati 1.300 km persegi dari hutan dataran rendah pantai sekitar Sungai Way Kambas di pantai timur Provinsi Lampung.
4. Taman Laut Bunaken (Sulawesi Utara )
Taman Laut Bunaken yang berada di Teluk Manado. Bunaken menjadi salah satu objek wisata di Indonesia yang mengundang decak kagum karena keindahan taman bawah lautnya yang sulit ditemukan di negara lain.
Berkunjung ke Taman Laut Bunaken, Toppers akan menemukan keindahan kehidupan di dalam laut yang membuat mata kamu tidak bisa berhenti memandangnya. Di dalam taman laut ini terdapat 13 jenis terumbu karang yang didominasi dengan bebatuan laut.